Wujudkan Sumdarsin, Polres Solok Kota Gelar Gebyar Vaksin

    Wujudkan Sumdarsin, Polres Solok Kota Gelar Gebyar Vaksin

    SOLOK KOTA -   Jajaran Polda Sumbar khususnya Dit Intelkam hingga Sat Intelkam pada masing-masing Polres secara serentak melaksanakan kegiatan Gebyar Vaksin.Kamis, 25 November 2021.

    Tak ketinggalan Satuan Intelkam Polres Solok Kota yang turut berjibaku menyukseskan terobosan yang digagas Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra, guna membantu pemerintah dalam menyelamatkan kehidupan bangsa dan masyarakat dari rongrongan virus Covid-19 yang menyerang hampir seluruh belahan dunia.

    Kapolres Solok Kota AKBP Ferry Suwandi, S.I.K, melalui Kasat Intelkam IPTU Jufrinaldi, SH, kepada media mengatakan bahwa dalam pelaksanaan Gebyar Vaksin itu, sebanyak 1.207 orang masyarakat berhasil tervaksin.

    Secara rinci diterangkan Kasat Intelkam Polres Solok Kota, dalam pelaksanaan Gebyar Vaksin untuk mewujudkan Sumdarsin (Sumbar Sadar Vaksin) Sat Intelkam Polres Solok Kota, dari realisasi sebanyak 1.207 masyarakat itu, untuk dosis vaksin pertama 571 orang, vaksin kedua 633 orang dan vaksin ketiga (booster) sebanyak 3 orang.

    Adapun untuk pelaksanaannya tersebar di 16 titik yakni, Gerai Presisi Polres Solok Kota, Gerai Vaksin Pasar Raya Solok (Pelaksana Puskesmas KTK), Kelurahan Tanah Garam Musholla Multazam, Parak Anau (Pelaksana Puskesmas Tanah Garam), D’relazion Pojok Vaksin Lomba Fotografi Oleh Kominfo (Pelaksana Puskesmas KTK), Kelurahan PPA (Pelaksana Puskesmas Tanjung Paku), Kelurahan Laing (Pelaksana Puskesmas Nan Balimo), RST, PAUD Harapan Bunda Koto Sani (pelaksanaan Puskesmas Singkarak), TK Pertiwi Koto Sani pelaksanaan Puskesmas Singkarak), SMPN 7 X Koto Singkarak (pelaksanaan Puskesmas Singkarak), MAS PSA Sulit Air (pelaksanaan Puskesmas Sulit Air), Puskesmas Paninjawan, Puskesmas Paninggahan, Pasar Paninggahan (pelaksanaan Puskesmas Paninggahan), Kantor Walinagari Muara Panas (pelaksanaan Puskesmas Muara Panas), Kantor Walinagari Tarung-Tarung (pelaksanaan Puskesmas Sungai Lasi).

    Menurut IPTU Jufrinaldi, gerakan Sumdarsin merupakan terobosan Kapolda Sumbar dalam upaya membantu pemerintah guna menekan penyebaran Covid-19, dengan menciptakan herd immunity (kekebalan kelompok).

    Untuk itu, pihaknya meminta dan mengimbau masyarakat agar dengan kesadaran yang tinggi untuk membantu memulihkan kondisi yang tengah dihadapi saat ini, dengan turut serta berperan menyukseskan pelaksanaan vaksinasi agar segera terealisasi secara merata.

    “Jangan sampai masih ada masyarakat yang termakan hoax, karena vaksin ini telah dinyatakan halal serta aman. Terbukti telah banyak masyarakat yang tervaksin dan tidak terjadi apa-apa seperti isu yang dihembuskan oleh orang-orang yan tidak bertanggung jawab, ” tuturnya.

    Selain itu, juga diingatkan Jufrinaldi, meski telah mengikuti vaksinasi, protokol kesehatan tetap harus dipatuhi demi memaksimalkan upaya mempertahankan diri dari serangan virus corona.  (Amel)

    Solok Kota Kota Solok Sumbar
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Berikutnya

    Binluh Hukum di  KTK, AKP Jufrinaldi bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    DLH Kota Solok Panen Kompos di TPA Ampang Kualo, Dorong Pengelolaan Sampah Organik Mandiri
    Wako Solok Tinjau Proyek Pembangunan Perpustakaan Daerah dan Masjid Sahara
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024

    Tags